Monday 24 August 2015

Jafra Spa Mud Mask [Indonesian Review] - For Combination Skin

Halo beauties :D Di beberapa post yang lalu kan Wenny udah sharing pemakaian masker lumpur dari Jafra dan hasilnya terbukti bagus, hari ini giliran aku yang nyobain sekalian ngereview. Untuk detail produk bisa dibuka di post Wenny disini , supaya tidak mengulangi banyak post :D

Oh iya, sebelumnya jenis kulit wajah aku normal-kombinasi ya, di tengah-tengah antara kering dan berminyak (padahal menurut aku berminyak, tapi ternyata kombinasi karena hanya area seputar  hidung dan pipi, bukan seluruh wajah :) Beda dengan Wenny yang kulitnya kering, nah disini aku mau ngereview supaya beauties bisa lihat perbandingan antara pemakaian di kulit kering dan kulit kombinasi.




 PRODUCT DESCRIPTION
Jafra Spa Mudmask || 250g NET WT 8.8 OZ
Price: Rp. 345.000;-

 INGREDIENTS
Water/Aqua, Kaolin, Bentonite, Cetyl Alcohol, Cyclomethicone, Silt, Glyceryl Stearate, PEG-100 Stearate, Cetearyl  Alcochol, Polysorbate 60, PEF-150 Stearate, Steareth-20, Glycerin, Pentylene Glycol, Glycereth-26, Milk Protein, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) extract, Fragrance/Parfum, Magnesium Aluminum Silicate, Iron Oxides/CI 77491/CI 77492/CI 77499, Sodium PCA, DMDM Hydantoin, Chromium Oxide Greens/CI 77288, Allantoin, Tocopheryl Acetate, Xanthan Gum,  Trisodium EDTA, PEG-4 Laurate, lodopropynyl Butylcarbamate, Panthenol, Sodium Hexametaphosphate, Linalool.

 FUNCTIONS
- Mengangkat minyak berlebih.
- Membersihkan pori-pori yang tersumbat, mengeringkan jerawat, menyamarkan bekas jerawat, dan flek hitam.
- Mengencangkan dan mencerahkan kulit.
- Membuang racun merkuri/hidrokuinon dll karena mud mask mengandung bentonite.

 WHAT IS BENTONITE ?
Bentonite merupakan ion negatif yang terdapat dalam kandungan herbal dan ramuan herbal ini biasa digunakan oleh suku Indian untuk men-Detox (mengeluarkan) logam berat seperti Mercury serta unsur kimia berbahaya lain yang terdapat pada wajah akibat pemakaian krim-krim yang kemungkinan mengandung unsur kimia berbahaya.
Selain itu pula mampu menyerap racun, mencerahkan kulit wajah dan tubuh kita.

 PACKAGING
Waktu datang paketnya cukup kaget karena tubenya lumayan besar (pantes dibilang bisa bertahan sampe 5-6 bulan). Packagingnya berbentuk tube yang di segel bagian dalamnya supaya higienis. Selain itu juga sangat praktis, karena ada tutupnya. Very handy, bisa dibawa kemana aja kalau lagi liburan terutama :)





 HOW TO USE
1. Bersihkan wajah dengan air.
2. Oleskan di wajah sampai permukaan kulit tidak terlihat, namun hindari area kulit mata. Diamkan selama setengah jam.
3. Bilas dengan air dingin atau air hangat.


Jangan lupa hindari area sekitar mata ya :D

Nyalain stopwatch biar nggak lupa :p

 TEXTURE AND FRAGRANT
Ini pertama kalinya aku nyobain masker lumpur selain masker paper, cuma karena penasaran katanya bisa ngurangin minyak di wajah jadi aku beli :P Saat diaplikasikan ke wajah ada sensasi dingin, teksturnya seperti soft ice cream ya kalau aku bilang hehe.. Termasuk mudah diaplikasiin ya, meskipun ada beberapa ang keambil-ambil maskernya karena udah mulai mengering hehe.. Nggak ada rasa perih sama sekali, mungkin karena kulit aku nggak sensitive. Kulit wajah aku ada 2-3 jerawat tapi tidak menjadi merah ataupun perih sewaktu pemakaian :D

Untuk wanginya memang agak kuat tapi nggak masalah malah suka, karena wangi kayak pohon di puncak gitu (mungkin pohon pinus) jadi pas make bisa rileks aromatheraphy sekalian sama wanginya :3

Pemakaian mud mask 4 menit,
teksturnya masih basah

Pemakaian mud mask 10 menit,
teksturnya mulai mengering

Pemakaian mud mask 15 menit
siap untuk dibilas

tekstur mud mask

Khusus foto yang ini aku edit kontrasnya supaya beauties bisa lihat tekstur dari masker lumpurnya, karena hasil kamera hp aku nggak terlalu bagus.

 THE RESULT
Setelah cuci muka rasanya segar banget, lebih segar dari paper mask ternyata ya.. Kelihatan kulit muka ku juga selain jadinya halus banget juga jadi lebih cerah  
Di foto ini aku nggak pake camera 360 ya, murni kamera iphone 4 supaya kita bisa lihat perbandingannya :)


After pemakaian mud mask


Before pemakaian mud mask
Before pemakaian Jafra Mudmask ini dilakukan di hari yang sama. Maaf lupa aku fotonya pake kamera depan jadinya pecah (T^T)

Dalam 1x penggunaan langsung terlihat kalau wajah aku lebih cerah, dan lebih sehat. Aku jarang banget jerawatan, tapi di post ini aku lagi nggak terlalu berjerawat ada 2-3 jerawat dan itupun sudah hampir sembuh, selain itu nggak ada kasus merah-merah iritasi di muka aku. Totally, perubahannya dapat terlihat hanya di cerah sama halusnya aja hehe..

Bagusnya masker lumpur ini karena dia dalam satu produk udah bekerja multi-tasking di wajah aku, aku suka bingung kalau milih paper face soalnya banyak banget fungsinya beda-beda setiap kemasan. Kalau gini kan enak, beli 1 bisa dapet semua fungsinya.. dapet ngurangin oilnya, dapet cerahnya, dapet aromatheraphy dan segarnya juga ;D Praktis juga karena bentuknya tube yang siap dipencet buat kalau mau pake, kalau paper-face kan cairan di dalamnya suka encer banget jadi kadang netes kemana-mana haduuhh… mau rileks malah bikin kerjaan baru deh (T^T). Jadi overall, aku kasih nilai 5/5 untuk nilai praktis, higienis, functions works, fragrant is okay. Juga untuk harganya totally worth it  ;)

*Update*
Menurut aku, masker ini bener-bener ngurangin minyak karena daerah hidungku sampai sekarang belum ada penampakan minyak (06.34 PM).

Foto sebelum dibilas
*New Updates*
Beberapa waktu kemudian aku test kembali mudmask ini untuk mencerahkan warna kulit lutut aku, dan ternyata hasilnya cukup memuaskan.


 OVERALL
PROS
- Nice packaging! Sangat higienis dan juga praktis.
- Bener-bener bagus buat mengurangi minyak pada wajah juga mencerahkan.
- Mencerahkan daerah kulit yang gelap.
- Price ? Definitely worth it! (Sudah pemakaian dua bulan masih sangat banyak)
- Purchase again ? Of course ;)

CONS
- Hampir nggak ada ya, soalnya nggak terjadi iritasi sama sekali di kulit aku. :3

 WHERE TO BUY ?
Saking produknya jadi best seller dan sempat indent, aku baru ada kesempatan beli sekarang DX
Review ini sama sekali tidak ada rekayasa (kecuali satu foto yang sengaja di kontras untuk menunjukan tekstur dari masker lumpur), ataupun menggunakan jasa endorse. Kalau para beauties merasa tertarik bisa kontak ke aku. Atau kalau ada kesempatan mencoba, bisa coba di kantor Jafra nya langsung, yang kenal aku boleh main ke rumah nyobain :P #eh? atau bisa langsung pesan juga ke aku soalnya produk ini recommend banget.

Buat pemesanan atau mau tanya-tanya boleh lewat emailku dibawah ini :)
Instagram: @skinparlour
Line: ctephanie



*Notes*
Perlu dicatat, kondisi kulit kita semua berbeda beauties.. Dan untuk mudmask ini 'sangat' disarankan untuk dikonsultasikan terlebih dahulu dengan penjualnya tentang kondisi kulit kamu. Karena pemakaian mudmask sendiri bisa memunculkan reaksi detox (pengeluaran racun dari pori-pori kulit) apabila kamu pernah menggunakan krim dengan bahan kimia yang berbahaya. Jadi sebelum membeli, usahakan konsultasikan terlebih dahulu dengan penjualnya tentang kondisi kulit kamu ya ;) Nggak ada salahnya luangin sedikit waktu kamu untuk nanya-nanya sebelum akhirnya nyesel sudah beli, ya nggak ? :D

Akhir kata, thankyou buat Wenny yang udah rekomendasiin produk ini buat aku coba juga ternyata hasilnya memuaskan hehe.. terutama buat aku yang nggak begitu paham (baca: sedang belajar) soal skincare :p

See you later beauties! Big thanks for reading :3


2 comments:

  1. duh pengen coba tapi harganya cukup mahal buat kantong anak sekolah>< btw thank you for sharing^^

    isthiutamid.blogspot.co.id

    ReplyDelete
    Replies
    1. sangat worth it kok sis, bisa dipakai sampai 5-6 bulan ^^ mungkin bisa nabung bareng temen-temennya yang mau coba juga hehe..
      thankyou juga udah mau berkunjung ke blog kita :D

      Delete